Kamis, 07 Januari 2010
RAHASIA SYUKUR
Tidak bisa kita pungkiri bahwa semua Manusia mempunyai Keinginan dan Impian yang ingin diraihnya.
Sebagaimana Hikmah yang dapat kita petik dari berbagai peristiwa yang kita alami bahwa kita harus Mensyukuri Hidup dan mempunyai keinginan untuk bisa terbang menggapai sosok yang bernama Kesuksesan, yang tentunya dengan usaha dan perjuangan yang gigih. Tapi apakah ketika Impian itu *untuk saat ini* belum bisa tercapai misalnya, lantas kita menjadi Frustasi, menjadi su'udhzon (berburuk sangka) kepada Sang Maha Segalanya, terkadang menyalahkan diri sendiri bahkan sering pula menyalahkan orang lain Dan yang lebih Parah lagi Menganggap Allah Tidak Adil (yang tidak pernah Introspeksi diri), karena mungkin kita sudah mati matian berusaha untuk meraih keinginan dan Impian tapi selalu Gagal *Bukankah Hidup ini adalah suatu Proses* kita sering tidak menyadari bahwa mungkin yang terjadi saat ini adalah yang terbaik bagi kita. Dan inilah salah satu Rahasia Ilahi yang hanya Dialah yang tahu.
Hanya rasa frustasilah yang selalu ita dapat Kalau kita Jauh dari ungkapan rasa syukur atas semua yang terjadi. kita hanya selalu melihat ke Atas *Masalah Duniawi* tak pernah untuk sesekali melihat ke bawah. Akibatnya perasaan tertekanpun akan muncul yang dapat mempengaruhi kondisi Psikologis dan mengakibatkan ketidak seimbangan tubuh, rasa malas pun menjadi muncul dan tidak jarang sifat sifat Negatif lain akan muncul bahkan mungkin ada keinginan untuk Memisahkan Ruh dari Jasad Alias Bunuh Diri, Na'udzubillah.
Berbeda kalau kita selalu memaparkan ucapan rasa Cunta dan Syukur dalam hidup ini, maka berpengaruh pada Kesehatan,Ketenangan dan Kedamaian dalam Tubuh kita. Terkadang kita tidak menyadari bahwa detik ini masih diberi kesempatan oleh ALLAH untuk bernafas dengan lega dan inilah ni'mat yang sangat mahal harganya bahkan tidak bisa di tukar dan di ukur dengan materi. Mengapa kita tidak segera mau Bersyukur atas Ni'mat ini.
Masihkah kita terlalu sulit untuk menggerakkan bibir ini sehingga berucap kalimat Syukur Alhamdulillah, marilah kita mencobanya dan tentu akan bisa, ketika kalimat tersebut terucap dengan Tulus Ikhlas fa'InsyaAllah sebuah kedamaian akan menyeruak mengalir dengan sejuk penuh irama dalam tubuh kita, sebuah Ketenangan akan kita dapatkan. Bukankah Allah telah menerangkan dalam FirmanNYA : "Pabila kamu mau bersyukur, maka Allah akan menambah ni'mat kepadamu, tapi sebaliknya pabila kamu kufur (tidak mau bersyukur) , maka sesungguhnya siksanya sangat pedih "
Menurut Ustadz Sholihin Abu Izzuddin penulis Buku " Zero to Hero " bahwa ada beberapa kriteria orang Mu'min yaitu: Akalnya selalu berpikir, Lisannya selalu full Dzikir, idenya selalu Mengalir dan Hatinya selalu Bersyukur.
Jadi, Masihkah kita sulit untuk mengucapkan Rasa Syukur kepada Sang Pemilik Ni'mat atau mungkin kita baru bisa Bersyukur kalau diingatkan dulu Oleh Allah dengan sebuah Musibah, tentunya tidak demikian.
Semoga kita termasuk kedalam Golongan Orang Orang yang Pandai Bersyukur. Ya Allah semoga Engkau selalu memberi Inspirasi kepada kami untuk senantiasa bisa Bersyukur atas segala Ni'mat yang telah Engkau Berikan, Amin ya Mujibas Sailin Wal hamdulillahi Rabbil 'alamin.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar